Negriku hancur
Syari`at dikubur
Nasihat melebur
Syari`at dikubur
Nasihat melebur
Tausiah pun jatuh tersungkur
Dimanakah generasi sejati
Saat Alquran hanya bernyanyi
Saat Assunnah hanya berpuisi
Oh dimanakah? Dimanakah?
Dimanakah islam hakiki
Sebagai pijakan kekal abadi
Dan pedoman sampai dunia pergi
Agama elok malah kau pilih belok
Agama lurus malah kau tengok arus
Agama benar malah kau peluk onar
Agama mati malah kau dukung dengan senang hati
Masih waraskah hey anak muda?
Tahukah tubuh kalian kini tak bertulang
Begitu mudah diombang ambing siaran
Rengkuhnya tubuhmu tak ada sinyalir iman
Dengar, dengar dengan darahmu
Mau-maunya kau tertipu siulan burung hantu
Oh, begitu bodohnya dirimu itu
Kekacauan oh kekacauan
Mengapa kau incar anak muda brilian
Mereka sang penerus masa depan
Kini berubah jadi bocah ingus tak berpendidikan
Pendirian oh pendirian
Dimanakah dikau gerangan
Aku rindu engkau di sini
Di sini, di bumi pertiwi
Lihatlah olehmu sang generasi
Mereka membutuhkan kau saat ini
Oh, datanglah
Oh, di sinilah..
Aku sayang padamu
Temanilah generasi
Moga kau jadikan kami
Sahabatmu di surga nanti..

